Ini Foto dan Kronologi Bom Bunuh Diri di Markas Polres Surakarta

Terkuak sudah identitas pelaku bom bunuh diri di Mapolresta Surakarta, Solo, Jawa Tengah. Dari identitas Kartu Tanda Penduduk (KTP) hasil olah Tempat kejadian Perkara (TKP) pihak kepolisian, pelaku diduga merupakan warga Sangkrah, Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah.

Inilah sosok pelaku, saat tim ident melakukan olah TKP.

Pelaku diketahui bernama Nur Rohman (31) warga RT 001/ RW 012 Sangkrah. Ketika dimintai konfirmasi, Lurah Sangkrah, Singgih Bagijono membenarkan bahwa Nur Rohman merupakan warga Sangkrah.

“Dari informasi yang beredar, sesuai KTP, pelaku warga Sangkrah,” ungkap Singgih kepada akarnews.com di kantor Kelurahan Sangkrah, Selasa (5/7/2016) siang


Kronologi Kejadian Bom Bunuh Diri

Pada pukul 07.35 Seorang pengendara sepeda motor berusaha menerobos penjagaan markas polres Surakarta yang sedang melaksanakan apel pagi dan di hentikan oleh anggota provos, pengendara motor tersebut tetap nyrobot masuk melalui penjagaan, provos atas nama bripka BA mengejar pengendara motor tersebut, tepat di depan SPKT bom meledak dari badan pengendara motor tersebut dan mengenai bagian muka bripka BA.

seperti inilah kondisi detail pelaku bom bunuh diri markas Polresta Solo

Info sementara, pelaku meninggal dunia dan bripka BA tersebut luka-luka di bagian wajah. Saat ini sedang dilakukan olah TKP dan pendataan oleh Polres Surakarta.

Bangkai motor yang dipakai pelaku bom bunuh diri

Melalui adanya berita ini kami himbau agar seluruh anggota yang bertugas baik di jalur mudik, penjagaan markas dan yang patroli agar tetap siap siaga dan tidak lengah menghadapi libur panjang ini.

Selamat bertugas.


1 comments:

Anonymous said...

What to make money from gambling and make money - Work
From the moment 바카라 you are looking at a sports งานออนไลน์ betting site with 1xbet korean the potential of the odds are not as favorable to betting sites and you can make real money